Dance Dance Revolution Teal Glitter

Minggu, 20 Januari 2013

Bunga Karang

Lihat...
Bunga Karang yang ada di atas tebing itu
Yang duduk di atas tahta bagai ratu
Bagai bidadari yang turun ke bumi

Terlihat sempurna dari jauh...
tapi ada luka
Berpandang luas tapi hampa
Berdiri tegak tapi rapuh
Selalu mengukir senyum untuk menyembunyikan kesedihan
Karna semua berjalan terlalu lancar di kehidupan nya
Tanpa ada halangan
Dan akhirnya...
di titik tertentu
Dia berusaha mencari tahu
Arti keberadaan nya di dunia

BY  :  Kornelia Agita

Tidak ada komentar:

Posting Komentar